Pernah nggak punya teman yang super bijak, saat galau semua orang curhat ke dia dan seolah mendapat ‘pencerahan’? Dia pasti di kehidupan lampaunya melatih prajna atau kebijaksanaan!
Sering ada yang bilang, “Jadi orang jangan terlalu baik, nanti ditipu orang.” Pernyataan ini kurang tepat. Orang ditipu bukan karena dia terlalu baik, tapi karena kurang bijak! Lewat paramita pertama hingga kelima, Buddha mengajarkan kita untuk menjadi orang baik, berdana, menjaga moralitas, dst, dan untuk menyempurnakannya, kita juga harus menjadi bijak. Dengan demikian,perbuatan baik kita akan bermanfaat bagi diri kita sendiri dan orang banyak. Cara melatih prajna juga tidak sulit, bisa mulai dari rajin mendengarkan ceramah Dharma dan membaca teks Dharma sambil direnungkan.
Yuk sama-sama melatih prajna!