Close Menu
    Facebook X (Twitter) Instagram
    Trending
    • Merenungkan Demo Hari Buruh dari Sudut Pandang Buddhis
    • Tiga Bulan YPPLN Berkarya – Triwulan Pertama 2025
    • Melampaui Gender: Potret Perempuan dalam Sutra Agama Buddha
    • Belajar Dharma dari Ne Zha 2
    • Kelahiran, Kematian, dan Kemanusiaan dalam Film Mickey 17
    • Agama Buddha dan Kemerosotan Moral
    • Lagu Titiek Puspa Yang Wajib Direnungkan
    • Brave Bang Bravern! adalah Anime Religi?
    Lamrimnesia
    • Home
    • Mari Belajar
      • Apa itu Lamrim?
      • Peta Lamrim
      • Topik-Topik Lamrim
    • Wacana
      • Berita
      • Artikel
      • Infografis
    • Buku
      • Audiobook
      • Daftar Buku Tak Berbayar
      • Resensi
    • Kegiatan
      • Festival Seni & Budaya Buddhis 2018
      • Ananda Project
      • Berbagi Dharma
      • Drepung Tripa Khenzur Rinpoche Indonesia Visit 2017
      • Indonesia Lamrim Retreat 2017
    • Dukungan
      • Dharma Patriot
        • Be a Dharma Patriot
        • Our Patriot’s Adventure
      • Dharma Patron
      • Donasi Buku Berbayar
      • Penyaluran Buku Tidak Berbayar
      • Laporan Tahunan YPPLN
      • Laporan Triwulan YPPLN
      • Laporan Keuangan YPPLN
    • Tentang Kami
    • Store
    Lamrimnesia
    You are at:Home » Wacana » Artikel » Buddhis Butuh Baca Biografi
    Sampul buku biografi Buddhis

    Buddhis Butuh Baca Biografi

    0
    By karina chandra on May 21, 2024 Artikel, Wacana

    Biografi adalah jenis karya sastra yang berisi riwayat hidup seseorang, mulai dari identitas pribadi, tempat kelahiran, informasi latar belakang pendidikan, riwayat pekerjaan, hubungan, kematian, dan lain sebagainya. Dari membaca biografi, kita bisa mendapatkan inspirasi, motivasi, dan bahkan solusi dari pengalaman hidup tokoh yang diceritakan.

    Apa hubungan biografi dengan Buddhis?

    Dalam Lamrim, panduan step by step menuju pencerahan yang berkaitan erat dengan peradaban Buddhis Nusantara, membaca biografi adalah langkah pertama untuk mencapai pencerahan.

    “Tidak hanya kurangnya keyakinan, kebijaksanaan, atau kegigihan yang akan mencegah seorang praktisi untuk memperoleh hasil pencapaian spiritual; ia juga tidak akan memperoleh apapun dari Dharma yang palsu.”

    Phabongkha Rinpoche, Pembebasan di Tangan Kita Jilid I

    Lewat biografi, kita akan mengetahui asal-usul seorang guru dan dari mana beliau mendapatkan ajaran. Kita juga bisa melihat bagaimana sang guru berperilaku, apakah sesuai dengan ajaran tersebut? Terakhir, kita juga bisa mengetahui kualitas dan pencapaian-pencapaian sang guru. Hal ini sangatlah penting karena dari situ kita bisa mengetahui kualitas dan pencapaian apa yang bisa kita raih jika mengikuti ajarannya.

    Buddhis perlu baca biografi siapa?

    Biografi yang wajib dibaca seorang Buddhis pertama-tama tentunya adalah biografi Buddha Sakyamuni selaku Guru utama. Selanjutnya, seorang Buddhis perlu mengenal tokoh-tokoh penting dari tradisi yang sedang atau hendak dia pelajari. Praktisi Lamrim, misalnya, dianjurkan untuk mempelajari biografi Buddha Sakyamuni, Guru Atisha Dipamkara Srijnana, dan Je Tsongkhapa. Terakhir, seorang Buddhis perlu mempelajari riwayat guru spiritual pribadinya.

    Bab 1 Lamrim “Keagungan Sumber Ajaran” merincikan riwayat Guru Atisha Dipamkara Srijnana, pelopor Lamrim yang merupakan murid dari Mahaguru Buddhis asal Nusantara, Guru Suwarnadwipa Dharmakirti. Di sini, dikisahkan bagaimana Guru Atisha dilahirkan dalam keluarga terhormat, yaitu sebagai pangeran di keluarga kerajaan Benggala, lalu mewarisi ajaran Dharma baik Sutra maupun Tantra dari banyak cendekiawan dan filsuf agung yang diakui oleh institusi pendidikan monastik resmi seperti Nalanda dan Vikramasila.

    Perjalanan Guru Atisha ke Sriwijaya pada abad X dan pertemuannya dengan Guru Suwarnadwipa Dharmakirti juga dijelaskan dengan rinci mengingat sang Guru Dharma Nusantara keturunan Dinasti Shailendra ini merupakan Guru utama Beliau. Dengan kata lain, Lamrim yang dikembangkan dari karya Guru Atisha, Pelita Sang Jalan Menuju Pencerahan (Bodhipathapradipa), juga berasal dari Nusantara.

    Biografi adalah sumber inspirasi Buddhis

    Lebih dari sekadar informasi, biografi juga menginspirasi. Biografi Buddha Sakyamuni, misalnya, mengisahkan kelahiran bakal Buddha yang penuh pertanda ajaib, kecerdasan dan ketangkasan-Nya yang luar biasa sejak masih beranjak dewasa, hingga welas asih agung yang mendorong Beliau untuk meninggalkan harta, takhta, dan wanita demi mengakhiri penderitaan semua makhluk dan kebijaksanaan sempurna yang Beliau raih. Keren sekali bukan?

    Selain membuktikan betapa agungnya seorang Buddha, biografi Buddha Sakyamuni juga menunjukkan seperti apa masa depan yang akan diraih oleh orang yang mengikuti ajaran-Nya. Biografi Buddha dapat membangkitkan rasa kagum yang bisa diubah menjadi semangat mempraktikkan Dharma guna meraih apa yang sang Buddha telah raih.

    Cara Buddhis baca biografi Buddha dan Guru Dharma

    Manfaat di atas tidak dapat diraih jika seorang Buddhis membaca biografi Buddha dan Guru-Guru Dharma secara asal-asalan. Cara pandang yang tepat harus diterapkan sebagaimana diterangkan oleh Guru Dagpo Rinpoche dalam bait berikut:

    “Dianjurkan untuk tidak membaca riwayat mereka seperti halnya kita membaca sebuah sejarah atau kisah. Kita harus membacanya sebagai satu aspirasi. Artinya, setelah membacanya, kita harus membuat sebuah harapan bahwa kelak kita pun dapat mengikuti teladan guru-guru besar ini.”

    Guru Dagpo Rinpoche, Sumati Mañjuśrī Maitreya Samudra Śāstra Saṃgraha Jilid I

    Tertarik untuk mulai baca biografi Buddha dan Guru-Guru Dharma? Temukan koleksinya di sini.

    It's Lamrim It's Buddhism keagungan sumber ajaran lamrim
    Share. Facebook Twitter Pinterest LinkedIn Tumblr Email
    Previous ArticleTisarana: Kala Berlindung Bagaikan Jatuh Cinta
    Next Article Tiga Bulan YPPLN Berkarya – Triwulan Pertama 2024
    karina chandra

    Related Posts

    Agama Buddha dan Kemerosotan Moral

    Belajar Dharma Lewat OST Wicked

    Mungkinkah Kebajikan Berlipat Ganda?

    Leave A Reply Cancel Reply

    Dharma Patron Rutin
    Dharma Patron Rutin

    Penyokong Dharma Mulia dengan berdana secara rutin setiap bulannya untuk menjaga kesinambungan pelestarian dan pengembangan Dharma di Nusantara. Berapapun nominalnya, akan sangat bermanfaat bagi Buddhadharma di Indonesia.


    Dharma Patron Non-Rutin
    Dharma Patron Non-Rutin

    Penyokong Dharma Mulia dengan berdana sekali waktu untuk pelestarian dan pengembangan Dharma di Nusantara. Berapapun nominalnya, akan sangat bermanfaat bagi Buddha dharma di Indonesia.


    MEMBERSHIP
    • login
    • register

    Infografis

    Find us At
    • facebook
    • instagram
    Lamrimnesia

    Lamrimnesia

    Yayasan Pelestarian dan Pengembangan Lamrim merupakan sebuah yayasan yang dirikan untuk melestarikan dan menyebarkan tradisi Lamrim guna mendorong bangsa Indonesia, khususnya generasi muda, untuk melakukan praktik Dharma yang didasari oleh ilmu yang nyata sehingga menciptakan perubahan positif bagi seluruh Nusantara.

    Hubungi Kami:

    Call Center Lamrimnesia
    Care - +6285 2112 2014 1
    Info - +6285 2112 2014 2
    email: [email protected]
    facebook: facebook.com/lamrimnesia

    Recent Posts
    April 30, 2025

    Merenungkan Demo Hari Buruh dari Sudut Pandang Buddhis

    April 25, 2025

    Tiga Bulan YPPLN Berkarya – Triwulan Pertama 2025

    April 21, 2025

    Melampaui Gender: Potret Perempuan dalam Sutra Agama Buddha

    Store
    © 2025 ThemeSphere. Designed by ThemeSphere.

    Type above and press Enter to search. Press Esc to cancel.