Dalam bahasa Inggris, kalimat “Buddham saranam gacchami” diterjemahkan sebagai ‘I go to the Buddha for refuge’.Terjemahan tersebut jika diterjemahkan kembali ke dalam bahasa Indonesia menjadi ‘Aku pergi berlindung kepada Buddha’. Kata “pergi” ini penting karena menunjukan makna bahwa kita memerlukan sebuah aksi aktif untuk mencapai perlindungan. Berdasarkan Lamrim atau Tahapan Jalan Menuju Pencerahan, untuk menjaga agar Tisarana kita menjadi aksi nyata dan tidak menjadi ‘omon-omon’ semata, seorang praktisi harus menjalankan sila-sila Tisarana.
Browsing: buddhis
Semua orang mencari kedamaian, padahal hal tersebut berada di dalam diri. Melalui Waisak Puja yang diadakan KMB Dhammavaddhana BINUS University, kita diajak untuk menemukan kedamaian tersebut.
Kematian satu keluarga di Kalideres diduga berkaitan dengan paham apokaliptik. Merenungkan ini bisa membantu kita paham mengapa Buddha mengajari kita untuk memikirkan kehidupan mendatang.
Mau tahu seperti apa rasanya lahir di neraka, hantu kelaparan, atau binatang? Buddha punya jawabannya dan kita perlu merenungkannya. Jangan diabaikan!
Apa sih yang terjadi setelah mati dalam agama Buddha? Ini dia proses kematian yang perlu kita pelajari dan persiapkan dari sekarang.
Buddhis tak perlu galau kalau nggak ketemu soulmate alias sahabat sehidup semati. Satu-satunya hal yang “pasti” adalah kematian pasti datang dan hanya Dharma yang bisa mendampingi.
Belakangan ini banyak banget berita yang mengingatkan kita akan ketidakpastian kematian. Nggak ada jaminan ajal nggak akan menjemput sebelum pesanan ojol datang. Masih mau nunda-nunda persiapan kematian?
Dharma sang Buddha selalu mengingatkan kita untuk tidak mengingkari kematian yang pasti terjadi. Kita justru diajari cara merenungkan kepastian kematian ini agar hidup ini jadi lebih berarti.
Kalau mikirin kematian melulu, kok rasanya jadi sedih, takut, cemas, pesimis… Eits, menurut ajaran Buddha, merenungkan kematian pun ada tekniknya biar bisa bikin kita bahagia, bukan makin merana.
Orang biasanya menghindari membahas kematian. Tapi, bagi seorang Buddhis, ingat kematian merupakan salah satu kunci kebahagiaan. Kok bisa? Apa manfaatnya mengingat kematian?