Di masa pandemi yang sulit, kita berjuang ekstra untuk memastikan kondisi eksternal aman. Namun, kita juga membutuhkan kualitas batin yang baik untuk bisa mengatasi kondisi sulit ini. Itulah tujuan Buddha memutar roda Dharma: mengajarkan cara menumbuhkan kualitas batin yang bajik untuk melampaui segala bentuk penderitaan.
Kualitas kesabaran amatlah penting untuk menghadapi segala permasalahan dengan baik, termasuk pandemi. Namun, karena kita semua saling terkoneksi, tidak cukup hanya diri kita saja yang menumbuhkembangkan kualitas ini. Untuk itu, dalam rangka merayakan Hari Asadha, Lamrimnesia akan menerbitkan dan menyalurkan 2500 buku “Kesabaran Penawar Kemarahan” kepada wihara, perpustakaan, organisasi, dan individu yang membutuhkan tanpa dipungut biaya!
Undang buku ini* untuk Anda sendiri dan dukung kami menyalurkan buku ini dengan menjadi Dharma Patron Lamrimnesia!
*Hubungi Call Center Lamrimnesia untuk mengundang buku
Berikut rincian anggaran untuk mencetak dan menyalurkan 2500 eksemplar buku “Kesabaran Penawar Kemarahan” ke seluruh negeri.
Dharma Patron Lamrimnesia adalah penyokong kegiatan pelestarian dan pengembangan Dharma di Nusantara yang dijalankan Lamrimnesia melalui dukungan materi.
Salurkan dana Anda ke:
BCA 0079 388 388 atau MANDIRI 119 009 388 388 0
A.n. Yayasan Pelestarian dan Pengembangan Lamrim Nusantara
(Tambahkan angka Rp5,- pada nominal donasi Anda, contoh: Rp800.005,-)
Konfirmasikan ke Call Center Lamrimnesia (+62812 2281 6044) dengan format:
DharmaPatron5/Nama Donatur/Nama Rekening/Jumlah Donasi/Tanggal Transaksi/Tujuan Pelimpahan Jasa
Contoh: DharmaPatron5/Cindy/Cindy Budiman/200.005/5 Juli 2020/Semua makhluk.
Atau melalui tautan:
lamrimnesia.org/patron5
Donasi Anda akan disalurkan untuk kegiatan S A P A:
- Penerbitan & Penyaluran Buku Dharma ( S ALUR)
- Penyelenggaraan Kegiatan Dharma ( A JAR & P ROMOSI)
- Mobilisasi Dharma Patriot & Biaya Operasional ( P ROMOSI & A JAK)