Tiga Aspek Utama Sang Jalan merupakan intisari dari Lamrim – kitab berisikan keseluruhan ajaran Buddha yang disajikan secara bertahap untuk menuntun praktisi mencapai pencerahan. Teks gubahan Je Tsongkhapa ini terdiri dari tiga aspek utama: penolakan samsara, bodhicita, dan pandangan benar. Tiga aspek utama ini adalah hal yang harus dicapai seseorang untuk mencapai pencerahan sempurna. Aspek ketiga yaitu pandangan benar adalah salah satu komponen penting dalam pencapaian Kebuddhaan. Pandangan benar ini tidak mungkin diraih tanpa sebuah niat tulus untuk mengutamakan kepentingan makhluk lain di atas kepentingan pribadi (bodhicita). Sedangkan, bodhicitta mustahil diraih tanpa terlebih dahulu menolak semua kenikmatan di dalam samsara, karena adalah samsara yang persisnya menjerat kita dalam egoisme yang semata-mata mementingkan diri sendiri tanpa secuil pun perhatian pada makhluk lain.
Tentu saja jeratan ini bukan tanpa solusi. Teks Aspek Utama Sang Jalan secara perlahan akan menuntun kita untuk menyusuri tahap demi tahap yang diperlukan untuk bebas dari jeratan ini. Mulai dari memahami kebebasan dan keberuntungan terlahir sebagai seorang manusia sampai pada muncul keinginan untuk memaksimalkan tubuh manusia ini sebaik-baiknya hingga pada akhirnya, Kebuddhaan.
Dengan demikian, Kebuddhaan bukanlah sesuatu yang dapat digapai begitu saja secara serampangan. Terdapat tahapan-tahapan yang harus dilewati untuk meraih realisasi-realisasi kecil yang akan menjadi modal penting untuk mencapai realisasi tertinggi. Karena itulah, buku yang berisi panduan mencapai kebuddhaan ini sangat tepat untuk menjadi pegangan bagi siapapun yang memiliki aspirasi agung tersebut.
Anda dapat memperoleh buku ini melalui: